Resep Botok Teri Spesial Menggoda Selera

Banyak resep masakan khas Indonesia yang cukup ampuh untuk menggoda selera. Salah satunya adalah botok teri. Masakan tradisional ini terasa begitu spesial karena cita rasa petai cina yang memberikan tekstur tersendiri ketika menikmati hidangan ini.

Cita rasa varian botok teri tidak kalah dengan resep serupa yang pernah dibahas oleh redaksi County Food pada kesempatan sebelumnya. Yakni, resep botok paling original (warisan nenek moyang) dan resep botok udang spesial (praktis dan tak perlu repot). Supaya rasanya semakin istimewa dan spesial, disarankan untuk memakai kelapa yang usianya tidak terlalu tua.

Ingin tahu lebih lanjut? Simak resep botok teri spesial menggoda selera berikut ini hingga tuntas supaya Anda bisa mendapatkan hasil yang memuaskan. Sebab, selain daftar bahan dan cara membuatnya, Anda juga harus mengetahui tips dan penejalasan tambahan pada paragraf terakhir.

Bahan dan bumbu yang harus disiapkan untuk membuat atau mengolah resep botok teri spesial yang menggoda selera:
1.  400 gram kelapa yang tidak terlalu tua, potong menjadi beberapa bagian, kemudian diparut.
2.  50 gram petai cina.
3.  60 gram ikan teri.
4.  8 buah cabai merah keriting, diiris tipis.
5.  5 buah cabai rawit, diiris tipis.
6.  8 lembar daun salam, sobek menjadi dua bagian sama besar.
7.  Daun pisang secukupnya untuk membungkus.
8.  Lidi secukupnya untuk menyemat bungkusan.

Bumbu yang harus dihaluskan:
1.  10 siung bawang merah.
2.  4 siung bawang putih.
3.  5 buah cabai merah keriting.
4.  Kencur seukuran satu ruas ibu jari.
5.  Garam, gula pasir dan merica putih secukupnya.

Cara membuat botok teri spesial yang menggoda selera:
1.  Panaskan panci yang telah diisi air putih untuk mengukus.
2.  Kecuali daun salam, masukkan semua bahan dan bumbu halus ke dalam satu wadah, aduk hingga semuanya tercampur menjadi satu.
3.  Siapkan daun pisang.
4.  Letakkan setengah lembar daun salam di atasnya.
5.  Tambahkan campuran bahan dan bumbu secukupnya dengan menggunakan sendok, bungkus, semat dengan lidi.
6.  Lakukan hal serupa hingga campuran bahan dan bumbu habis.
7.  Kukus hingga matang.
8.  Botok teri spesial yang menggoda selera siap dihidangkan.

Tips membuat atau mengolah resep botok teri spesial yang menggoda selera:
1.  Setelah dicuci bersih, balur teri dengan air jeruk nipis atau lemon untuk menghilangkan bau amis.
2.  Jumlah cabai yang dipakai boleh disesuaikan dengan selera.
3.  Saat mengukus botok, disarankan supaya air yang ada di dalam panci untuk mengukus sudah benar-benar mendidih.
4.  Supaya lentur, disarankan untuk memanaskan daun pisang terlebih dahulu. Cara, paparkan daun pisang ke uap panas.
5.  Waktu yang dibutuhkan untuk mengukus lebih kuran 45 menit, bergantung pula dengan jumlah botok yang dikukus.

Resep botok teri spesial menggoda selera ini setara buat 12 porsi atau lebih, bergantung ukuran botok yang ingin dibuat. Hidangan ini juga cocok disajikan dengan resep sayur asem betawi khas kuah keruh, resep sayur asam jawa daging sapi atau resep masakan ikan kuah asam pedas.

0 comments

:) :-) :)) =)) :( :-( :(( :d :-d @-) :p :o :>) (o) [-( :-? (p) :-s (m) 8-) :-t :-b b-( :-# =p~ :-$ (b) (f) x-) (k) (h) (c) cheer

 
© 2011 Glult
Designed by Glult
..
Back to top