Cara Membuat Resep Ayam Bumbu Cabai Hijau (Lampung)

Jagat Resep. Penggemar ayam jika anda ingin masakan ayam menjadi enak dan terasa nikmat coba saja Resep Masakan Ayam Bumbu Cabai Hijau (Lampung), bagaimana cara membuatnya bisa anda praktekan caranya di bawah ini beserta siapkan bahan bahannya ya.

Bahan:

1 ekor ayam negeri, potong 12 bagian
2 siung bawang putih, parut
1 sdm air jeruk nipis
1 sdt garam
2 buah asam kandis
2 lembar daun jeruk nipis
4 buah tomat hijau, iris tipis
75 g tekokak, bersihkan
100 ml air
Minyak goreng secukupnya untuk menggoreng ayam dan menumis bumbu

Haluskan bumbu :

2 butir kemiri
10 buah cabai hijau
6 butir bawang merah
½ cm lengkuas
½ cm jahe
½ sdt merica butiran
2 sdt garam

Cara Membuat Resep Ayam Bumbu Cabai Hijau (Lampung) :

Lumuri ayam dengan bawang putih, air jeruk nipis, dan garam hingga rata.
Goreng dalam minyak panas hingga setengah kering. Angkat, tiriskan.
Panaskan minyak goreng, tumis bumbu halus hingga layu.
Masukkan asam kandis, tomat hijau, dan tekokak, aduk hingga layu.
Masukkan ayam dan tambahkan 100 ml air, aduk dan masak hingga bumbu meresap.
Angkat, sajikan hangat.

Semoga panduan membuat Ayam Bumbu Cabai Hijau (Lampung) yang tersaji dalam Resep Ayam Bumbu Cabai Hijau (Lampung) diatas bermanfaat untuk pembaca blog Jagat Resep

0 comments

:) :-) :)) =)) :( :-( :(( :d :-d @-) :p :o :>) (o) [-( :-? (p) :-s (m) 8-) :-t :-b b-( :-# =p~ :-$ (b) (f) x-) (k) (h) (c) cheer

 
© 2011 Glult
Designed by Glult
..
Back to top