Resep Jamur Renyah Bumbu Pedas


Ngomongin tentang jamur, pasti teman-teman sudah memikirkan beberapa resep masakan berbahan jamur, seperti resep sup jamur kuah udang, resep jamur sitake panggang keju leleh atau beef soup recipe mushroom and assorted vegetables. Tapi bukan itu yang pada kesempatan ini akan dibahas. Sebab, beberapa resep masakan kreatif tersebut sebelumnya sudah pernah dibahas. Sama kreatifnya dengan resep sebelumnya, jamur pada resep masakan ini juga dimasak secara kreatif, namun tempat simpel dan praktis. Namanya adalah resep jamur renyah bumbu pedas. Masih ingat dengan resep saus serbaguna pas buat aneka gorengan yang telah dibahas pada kesempatan sebelumnya, saus tersebut juga pas disajikan sebagai menu pendamping masakan ini.


Ingin tahu daftar bahan pada resep, trik masak serta cara membuatnya? Simak resep jamur renyah bumbu pedas berikut ini. Baca secara perlahan dan seksama agar mendapatkan hasil yang maksimal.

Bahan untuk membuat jamur renyah bumbu pedas:
  1. 500 gram jamur, cuci bersih.
  2. 100 gram tepung tapioka.
  3. 200 gram tepung terigu protein tinggi.
  4. 2 butir telur, dikocok lepas.
  5. Gula pasir, garam dan merica bubuk secukupnya.
  6. Bubuk kaldu instan secukupnya.
  7. 2 sendok makan cabai bubuk.
  8. Minyak goreng untuk menggoreng. Agar mendapatkan hasil gorengan yang maksimal, lihat trik menggoreng agar hasilnya super crispy dan renyah (part 1).

Cara membuat jamur renyah bumbu pedas:


  1. Campur tepung terigu protein tinggi dengan bubuk kaldu instan, cabai bubuk, gula pasir, garam dan merica bubuk. Aduk hingga tercampur rata.
  2. Panaskan minyak goreng.
  3. Celupkan jamur ke dalam telur kocok, angkat.
  4. Lapisi dengan tepung maizena, angkat.
  5. Lapisi lagi dengan tepung terigu yang telah dicampur dengan beberapa bahan tadi, angkat.
  6. Goreng hingga matang dan berwarna kuning kecokelatan, angkat, tiriskan.
  7. Letakkan ke wadah saji, jamur renyah bumbu pedas siap disajikan.

Tips membuat jamur renyah bumbu pedas:
  1. Jenis jamur yang dipakai boleh apa saja, misalnya jamur tiram, jamur enokitake, atau jamur kuping. Bila ukuran jamur terlalu besar, potong-potong menjadi beberapa bagian.
  2. Bila kesulitan mendapatkan cabai bubuk, teman-teman bisa memakai cabai merah atau cabai rawit, dihaluskan, kemudian dicampur dengan telur, kocok lepas.
  3. Takaran cabai bubuk boleh disesuaikan dengan selera.

Jadikan resep masakan kreatif jamur renyah bumbu pedas ini lebih kreatif dengan menambah beberapa menu minuman sebagai pendampingnya. Sepertinya hidangan ini pas disandingkan dengan es jus cookies cokelat ceria, es jus mangga strawberry penggoda selera atau resep minuman es lemon soda gembira yang satu ini. Perluas inspirasi teman-teman dengan membuka sitemap County Food.

1 comments

  1. jamur nya langsung aja min, gak di rebus or kukus dulu? apa dalemnya bisa mateng juga. soalnya mama aku dlu pernah bikin dan gagal dalemnya gak mateng hehe. Thanks

    ReplyDelete

:) :-) :)) =)) :( :-( :(( :d :-d @-) :p :o :>) (o) [-( :-? (p) :-s (m) 8-) :-t :-b b-( :-# =p~ :-$ (b) (f) x-) (k) (h) (c) cheer

 
© 2011 Glult
Designed by Glult
..
Back to top